JAWA BARAT, KOMPAS.TV - Cerita selanjutnya datang dari peningkatan angka kunjungan ke sejumlah tempat wisata di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, di momen libur Lebaran.
Wisatawan yang datang memanfaatkan banyaknya wahana bermain untuk anak-anak, menikmati kuliner, serta udara sejuk di wisata Lembang.
Momen libur Lebaran dimanfaatkan wisatawan untuk berkumpul bersama keluarga dengan mengunjungi tempat wisata yang ada di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Pengelola tempat wisata Floating Market, Intan Setiani, mengatakan bahwa pada momen libur Lebaran, terjadi peningkatan kunjungan wisatawan dibandingkan libur akhir pekan. Namun, jika dibandingkan dengan libur Lebaran tahun lalu, kunjungan tahun ini mengalami penurunan.
Diharapkan, kunjungan wisatawan ke wisata Lembang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat yang menggantungkan kehidupan mereka di dunia pariwisata.
Baca Juga Pengunjung Wisata Salju Naik 2 Kali Lipat di https://www.kompas.tv/regional/585431/pengunjung-wisata-salju-naik-2-kali-lipat
#lembang #bandung
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/585452/kunjungan-wisatawan-di-lembang-selama-libur-lebaran-2025-meningkat-namun