¡Sorpréndeme!

Aksi Demo Tolak Penundaan Pengangkatan Calon ASN - P3K Pontianak dan Lombok

2025-03-11 90 Dailymotion

KOMPAS.TV - Unjuk rasa menolak penundaan pengangkatan ASN terjadi di sejumlah tempat di tanah air. Di Kalimantan Barat, mereka yang sudah lolos tes calon ASN dan P3K mendatangi Kantor Gubernur.

Calon ASN dan P3K Kalimantan Barat berkumpul di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat, menolak pengunduran pengangkatan CASN.

Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar menyebut Gubernur Kalbar mendukung tuntutan pengunjuk rasa dan akan menyampaikan surat kepada Ketua Komisi II DPR RI dan Menpan RB. Unjuk rasa penundaan pengangkatan calon ASN juga terjadi di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Calon pegawai pemerintah dengan perjanjian atau CP3K berunjuk rasa ke Gedung DPRD NTB. Mereka memprotes penundaan pengangkatan PPPK hingga 2026, yang mestinya dilaksanakan Februari 2025.

Baca Juga CASN Terlanjur Resign Karena Pengangkatan Ditunda, BKN Upayakan Bisa Bekerja Kembali di Kantor Lama di https://www.kompas.tv/nasional/579570/casn-terlanjur-resign-karena-pengangkatan-ditunda-bkn-upayakan-bisa-bekerja-kembali-di-kantor-lama

#asn #p3k #demo #penundaanpengangkatan #pontianak #lombok

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/579683/aksi-demo-tolak-penundaan-pengangkatan-calon-asn-p3k-pontianak-dan-lombok