Setelah diterjang banjir di beberapa tahun terakhir sehingga meningkatkan risiko bahaya pada keselamatan perjalanan kereta api, Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Surabaya DJKA pada tahun ini mengganti jembatan BH275 yang berlokasi di antara Stasiun Temuguruh dan Stasiun Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Pada Jumat (14/2/2025) jembatan lama yang dibuat sejak era Staatsspoorwegen di tahun 1903 dan dilakukan penguatan pada tahun 1972 ini telah diganti bangunan baru yang lebih kuat dan lebih kokoh.
Pengerjaan penggantian jembatan BH275 ini berlangsung selama 8 bulan yang dimulai pada bulan Agustus 2024.